Dinas Lingkungan Hidup Gandeng Swasta Kelola Limbah Elektronik
access_time Kamis, 06 Juli 2017 17:16 WIB
remove_red_eye 2371
person Reporter : Oki Akbar
person Editor : Andry
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI Jakarta menggandeng perusahaan swasta yang bergerak di bidang limbah industri untuk mengelola limbah elektronik seperti telepon genggam, televisi, dan kulkas bekas.
Untuk menangani persoalan limbah elektronik, kita sudah bekerjasama dengan swasta
"Untuk menangani persoalan limbah elektronik, kita sudah bekerjasama dengan swasta," ujar Ali Maulana Hakim, Wakil Kepala DLH DKI Jakarta, Kamis (6/7).
Ia menjelaskan, perusahaan swasta yang diajak kerja sama ini fokus bergerak di bidang pengelolaan limbah Bahan Beracun dan Berbahaya (B3). Dari kerja sama ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mendapatkan keuntungan dari sisi kenyamanan dan keamanan lingkungan.
Warga Diingatkan Jangan Anggap Remeh Limbah Elektronik"Limbah elektronik dari pada disimpan di rumah, lebih baik ditaruh di drop box yang kita sediakan di kelurahan. Nanti kami
olah dengan baik," tandasnya.